HES Indonesia – Marmer merupakan salah satu jenis bahan yang sering digunakan dalam tahap pembuatan meja dapur hingga untuk lantai. Saat ini batuan marmer, sudah banyak ditemukan juga untuk menambah estetika dalam rumah seperti lantai marmer untuk sebagai pengganti dinding kamar mandi hingga meja dapur (mini bar). Kali ini, kami akan mengajak Anda untuk menegetahui cara membersihkan meja berbahan marmer!

Apa Saja Ciri Khas Marmer? 

Marmer sendiri berasal dari batuan metamorf yang terbentuk dari rekristalisasi batu kapur, yang diakibatkan dari perubahan suhu dan tekanan tinggi dibawah lapisan struktur bumi dan membuat batuan mengkristal hingga menjadi batuan yang bernama marmer. Lapisannya yang licin, membuat marmer dijadikan pilihan sebagai pelapis meja dari struktur batu bata semen. Hal ini tentu, membuat meja marmer lebih mudah dibersihkan bahkan hanya dengan mengelapnya menggunakan air saja noda cair bisa hilang.

Adapun ciri-ciri umum marmer yang sebaiknya Anda tahu. Hal ini berguna, agar bisa menjadi patokan jenis marmer yang berkualitas baik dan berkualitas buruk. Dan tentu akan berguna, ketika Anda sedang membeli marmer untuk kebutuhan interior rumah. Berikut beberapa ciri-cirinya!

Tekstur dan Warna 

Marmer memiliki tekstur halus, licin dan berkilau karena adanya kandungan kristal-kristal dari hasil metamorf. Selain itu marmer memiliki warna putih jika, memiliki kandungan karkalsium karbonat lebih banyak. Namun marmer juga bisa juga berwarna hitam, abu-abu, merah hingga hijau tergantung dari tingginya kandungan karkalsium karbonat. Perlu Anda ketahui, tipe marmer berkualitas tinggi, umumnya berwarna hitam.

Motif dan Skala Ketahanan

Marmer pada umumnya juga memiliki motif atau corak yang unik dan indah. Corak ini memiliki pola seperti berbentuk aliran air, yang bercampur dengan warna putih hitam bergelombang. Motif ini terbentuk dari hasil, aliran mineral dalam batuan marmer selama proses metamorfosis.

Baca Juga : Agar Tidak Mudah Rayapan : Tips Merawat Furniture Kayu

Cara Membersihkan Meja Marmer 

Nah setelah membahas mengenai pengertian marmer dan ciri khas dan batuan marmer, kali ini HES Indonesia akan mengajak Anda untuk menerapkan bagaimana cara membersihkan meja yang terbuat dari bahan lapisan marmer. Simak caranya dibawah ini!

1. Gunakan Pembersih dan Alat yang Tepat

Sebelum membersihkan meja marmer, sebaiknya Anda menggunakan alat dan cairan pembersih yang tepat. Usahakan menggunakan spons atau kain berbahan mikrofiber, yang memiliki tekstur lembut. Sehingga saat dilap pada meja marmer, tidak menimbulkan gesekan atau goresan pada lapisan terluar marmer. Jangan lupa juga, untuk menggunakan cairan pembersih khusus marmer atau bisa menggunakan sabun cuci piring. Salah menggunakan cairan pembersih, bisa mengakibatkan warna pada marmer bisa memudar dari warna aslinya.

2. Sesuaikan Kebutuhan Cairan Pembersih

Anda bisa mencampurkan beberapa tes cairan pembersih dengan air, kedalam wadah. Pastikan sabun pembersih marmer, tidak mengandung bahan kimia yang terlalu keras agar tidak merusak lapisan alami dari marmer itu sendiri. Anda bisa membuat perbandingan takaran sabun dan air, seperti air 50% dan sabun 50%.

3. Gunakan Gerakan yang Tepat

Untuk membersihkan meja marmer, juga tidak bisa sembarangan. Ada cara dan gerakan khusus, yakni dengan gerakan melingkar ketika sedang dibersihkan. Hindari menggunakan gerakan maju dan mundur, hal ini mengantisipasi agar tidak terjadi gesekan terlalu keras yang bisa mengakibatkan lapisan marmer rusak dan warna aslinya pudar.

4. Keringkan Dengan Kain Lembut

Setelah selesai membersihkan meja marmer dengan sabun, selanjutnya Anda perlu memastikan marmer benar-benar kering dan sudah bersih dari sabun pembersih. Usahakan untuk tidak meninggalkan meja marmer, dalam keadaan masih basah dan membuat gumpalan bercak air. Mengapa? Karena jika bercak air didiamkan terlalu lama, akan menimbulkan bekas pada lapisan teratas marmer dan terlihat jelek saat dipandang.

5. Berikan Pelindung Marmer

Sebagai tahap akhir membersihkan meja marmer, kami sangat menyarankan untuk Anda menggunakan pelindung marmer atau yang bisa disebut dengan sealer. Tentunya sealer atau pelindung marmer ini, berfungsi untuk menjaga keawetan kilauan dan warna pada lapisan marmer.

Jasa Membersihkan Meja Marmer : Jasa Poles Marmer 

Membersihkan meja berbahan marmer jelas tidak bisa sembarangan, jika tidak mengetahui cara dan tipsnya tentu akan membuat lapisan marmer menjadi rusak. Nah HES Indonesia, memiliki tenaga jasa yang bisa membersihkan meja marmer bahkan memoles marmer yang sudah memudar warnanya. Tidak hanya menawarkan layanan cleaning service dan general cleaning, kami juga memiliki portofolio sebagai jasa poles marmer terpercaya diwilayah Jabodetabek!.

Jika Anda tertarik dan ingin bertanya lebih banyak mengenai jas poles marmer, HES Indonesia dengan senang hati membantu menjawab kebutuhan Anda. Segera hubungi kami melalui link dibawah ini!

Saya Mau Tanya Soal Jasa Poles Marmer

Artikel Lainnya : Cara Merawat Lantai Agar Mengkilap : Praktis dan Mudah Dilakukan!